Dimensi
Dimensi suatu besaran adalah suatu yang menunjukan cara besaran itu tersusun oleh besaran-besaran pokok. Dimensi besaran pokok, seperti tercantum pada tabel besaran pokok_klik disini.
2. Dimensi energi potensial Ep = m g h =
M LT-2 L = ML2T-2
Beberapa dimensi besaran turunan tersusun dalam tabel berikut:
Angka Penting
Angka penting adalah angka hasil pengukuran yang terdiri dari angka pasti dan angka taksiran. banyaknya angka penting menentukan tingkat ketelitian alat yang digunakan. Angka oenting hanya boleh mengandung 1 (satu) angka taksiran.
Aturan Penulisan Angka Penting
- Semua angka bukan nol adalah angka penting.
- Semua angka nol yang terletak diantara angka bukan nol adalah angka penting.
- Angka nol yang terletak disebelah kanan angka bukan nol (tanpa desimal) adalah bukan angka penting, kecuali ada tanda khusus (misalnya garis bawah/atas).
- Semua angka disebelah kanan tanda desimal yang mengikuti angka bukan nol adalah angka penting.
- Semua angka disebelah kiri atau kanan desimal yang mengikuti angka nol bukan angka penting.
Contoh penerapan aturan angka penting.
- 1992 (empat angka penting)
- 2002 (empat angka penting)
- 1990 (tiga angka penting)
- 250 (tiga angka penting)
- 2,50 (tiga angka penting)
- 0,025 (dua angka penting)
- 1,9 x 109 (dua angka penting)
- 1,60 x10-27 (tiga angka penting)
Contoh penerapan aturan operasi angka penting.
0 komentar:
Posting Komentar