Screams For Inspiration

Recent

Selasa, 26 Mei 2015

Kelas Gnetinae


Gnetinae merupakan sebuah classis dari subdivisio spermatophyta pada tumbuhan. Salah satu contoh  spesies dari classis ini yang kita kenal adalah melinjo ( Gnentum gnemon), yang termasuk ordo Gnetales dan familia Gnetaceae.
   Tumbuhan pada kelompok ini umumnya  memiliki ciri-ciri:
  1. Habitus pohon yang lurus, ada yang berupa perdu, liana (tumbuhan memanjat). 
  2. Memiliki banyak cabang (tetapi cabang itu seringkali tidak bersambungan dengan bagian kayu batang, hingga mudah lepas).
  3. Daun tunggal, duduk berhadapan. Berbentuk oval/lonjong dengan urat daun menyirip.
  4. Pada xilem terdapat trakea
  5. Pada floem tidak memiliki sel pengering.
  6. Strobilus tidak berbentuk kerucut, tetapi sudah dapat disebut "bunga".
  7. Batang mempunyai kambium, floeterma (lapisan terdalam pada korteks yang memiliki bentuk dan susunan khas, serta mengandung butir-butir pati), dan buluh-buluh kayu tanpa saluran resin.
  8. Bunga majemuk bercabang-cabang dikasial (anak payung menggarpu), keluar dari ketiak daun. Ujung bunga majemuk, berbentuk bulir dengan bunga yang berkarang dalam dua daun pelindung yang berlekatan. Bunga jantan dengan tenda bunga berbentuk pembuluh. Bunga betina dengan tenda bunga berbentuk pembuluh dengan satu bakal biji di dalamnya yang mempunyai dua integumen.
  9. Biji berdaging dibungkus oleh: sarkotesta yang berdaging atau lunak, sklerotesta yang keras, endotesta yang lembut atau tipis.
  10. Manfaat: tumbuhan ini memiliki nilai ekonomis seperti daun muda dan buah untuk sayur, emping, serabut kulit untuk jala, dan lain-lain.

   Marga (genus) Gnentum ini lebih dari 30 jenis yang hidup didaerah tropis. Anggota lainnya adalah Ephedra sp. dan Welwitschia sp. Genus Ephendra atau yang dikenal dengan nama Mormon tea atau Ma Huang mengandung zat ephendrin dan pseudo-ephendrin. Zat ini jika diminum dalam dosis rendah digunakan sebagai obat demam. Zat ini pula mengemulsikan sistem syaraf pusat sehingga tidak jarang digunakan sebagai narkoba yang dikenal dengan herbal ectacy. Ephendra tumbuh diseluruh gurun di dunia.
   
   Gnetum latifolium Bl. Merupakan tumbuhan liana, tangkai dau mengandung air yang dapat diminum. Daun muda dan biji juga dapat di sayur, contoh lain Gnetum tenuifolium Ridl.


2 komentar:

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com